Fariz Syahputra, Jadi Atlet Drumband Sumut Terinspirasi dari Ayahnya Hingga Sukses Berprestasi PON XXI

TEROPONG SUMUT

Senin, 16 September 2024 - 15:23

50110 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DELI SERDANG,- Atlet Drumband Sumatera Utara (Sumut), Fariz Syahputra, masih tidak percaya bisa membantu kontingen tanah kelahirannya meraih medali emas dari cabang olahraga pada PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Pemuda 17 tahun yang baru lulus SMA itu sangat haru dan bangga atas pencapaian yang diraihnya bersama kontingen Sumut.

“Banggalah bang. Bisa mengharumkan nama provinsi dan daerah. Terlebih lagi bisa dapat tiga emas,” ungkapnya, pada Minggu. (15/9/2024)

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fariz bersama rekan rekannya yang lain telah menyumbangkan tiga medali emas dari lima medali emas yang didapat kontingen Sumut dari cabang olahraga drumband lewat nomor 800 meter putra, 600 meter campuran dan 8000 meter putra. Kemudian perak dari nomor 400 meter putra.

Meskipun perolehan tersebut sangat nyata, tapi dirinya masih tidak percaya atas prestasi ini.

“Enggak nyangka aja bang. Tadinya cuma main drumband untuk kegiatan ekstrakurikuler di sekolah, ternyata bisa tampil di PON. Dapat medali emas lagi,” ungkap pria lulusan SMA Wahidin, Sei Mati, Medan Labuhan itu.

Pencapaian ini merupakan hasil kerja kerasnya selama ini. Latihan fisik dan memainkan instrumen musik terus dilakukan menghadapi PON ini. Cedera yang dirasakannya tidak peduli. Tujuannya satu bisa tampil di PON.

Baginya menjadi pemain drumband adalah pilihannya. Pria yang memainkan alat tiup ini sudah berlatih sejak SMP.

Dan, menjadi pemain drumband terinspirasi dari ayahnya, Surya Dinata Setiawan yang juga pemain drumband.

“Inspirasinya dari ayah. Ayah pemain drumband dan ikut ajang tingkat nasional juga. Makanya kepengen jadi pemain drumband. Alhamdulillah kesampaian. Ini PON pertamaku. Aku berharap bisa meraih medali emas lagi,” tambah pria pemilik tinggi 172 CM yang tinggal di Pasar 4 Marelan ini.

Dirinya pun berkeinginan uang bonus atas perolehan medali emas yang diraihnya akan dijadikan untuk biaya kuliah. Hanya saja Fariz belum menentukan jurusan apa yang dia pilih.

“Rencananya untuk biaya kuliah. Ada jugalah untuk orang tua. Tapi jurusan apa belum tahu. Masih fokus pertandingan aja dulu. Yang pasti aku ingin kuliah,” tutupnya.

Berita Terkait

Info Hot : Bos Togel Merek NN Disebut Sebut Masuk Daftar DPO dan Belum Ditangkap
Polsek Sunggal Tembak Pelaku Curanmor Milik Keluarga TNI
Solar Subsidi Pemerintah Digunakan Pengusaha Galian Liar Namosuro Biru Biru, Kapolsek : Akan Kami Selidiki
Pererat Silaturahmi Ramadhan, Lapas Lubuk Pakam Gelar Buka Puasa Bersama
Bulan Puasa, Bandar Judi dan Bandar Sabu Desa Sampai Cita Kutalimbaru Tunjukan Taringnya
Polsek Pancur Batu Janji Akan Tangkap Pelaku Pembacokan Cecep
Lapor Pak Kapolda Sumut: Hiskia Sitepu Mengaku Dianiaya Oleh Oknum Anggota Polres Samosir Saat Niatnya Menjemput Istri dan Anaknya
Penggerebekan Narkoba di Desa Banjar, Deli Serdang: Satu Pelaku Diamankan, Tidak Ada Keterlibatan Anggota TNI

Berita Terkait

Jumat, 13 Juni 2025 - 05:47

Cegah Banjir Berulang, IPK Lima Puluh Bahu Membahu Bersihkan Parit Tersumbat

Rabu, 11 Juni 2025 - 21:01

Program Presisi Polri untuk Masyarakat: Sehat Bersama Kapolres Batu Bara

Minggu, 8 Juni 2025 - 08:22

Patroli Gabungan Polres Batu Bara Jaga Kamtibmas, Wilayah Aman dan Kondusif

Sabtu, 7 Juni 2025 - 18:53

Kapolsek Labuhan Ruku Amankan Perayaan HUT Naposo Bulu-Bulu Pematang Pao

Sabtu, 7 Juni 2025 - 17:30

Satresnarkoba Polres Batu Bara Ungkap Kasus Ilegal Vape, 35 Bungkus Liquid Disita

Sabtu, 7 Juni 2025 - 10:58

Patroli Kibas Bendera Sat Lantas Polres Batu Bara: Jaga Kamtibmas dan Kelancaran Arus Lalu Lintas

Jumat, 6 Juni 2025 - 15:25

Satlantas Polres Batu Bara: Jumat Berkah di Jalinsum Lima Puluh-Indrapura

Jumat, 6 Juni 2025 - 13:14

Kapolres Batu Bara Salurkan Daging Kurban, Wujud Polri Presisi

Berita Terbaru