Debat Publik Kedua Pilkada Batu Bara 2024, Zahir Perjelas Isu yang Disoal Paslon Lain

REDAKSI BATU BARA

Sabtu, 16 November 2024 - 02:38

50183 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan – Calon Bupati Batu Bara petahana Ir. H. Zahir, M.AP meluruskan dan memperjelas sejumlah isu terkait kepemimpinannya yang sempat disoal Paslon lainnya pada debat pertama sebelumnya.

Penjelasan tersebut disampaikan Zahir dalam debat kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara di Four Point Hotel Medan, Jumat (15/11/2024).

Tentang program beasiswa yang disebut Cabup 02 Bahar Siagian dengan istilah “ado tak ado”, Zahir menjelaskankan bahwa di tahun 2023 sebanyak 165 beasiswa telah disalurkan dengan anggaran Rp.1,1 miliar, membuktikan program pendidikan tetap berjalan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan itu ia juga menyoroti munculnya spanduk bernada ujaran kebencian di Medang Deras yang diduga kampanye hitam dari pasangan nomor 02 Baharuddin-Syafrizal, dan telah dilaporkan ke Polda Sumut.

“Kemarin Cik Bahar, di Medang Deras ada spanduk yang mengujar kebencian, tim investigasi sudah hadir ke sana, katanya itu dari pasangan 02, dan surat pernyataan ada dan kita sudah lapor ke Polda Sumatera Utara,” ungkap Zahir yang tampil didampingi Cawabup Aslam Rayuda, SE, MM.

Sementara itu menanggapi permasalahan terkait SMK yang berlokasi di Medang Deras, Zahir menjelaskan bahwa saat ia menjabat Bupati pengelolaan SMK itu sudah menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Pada saat SMK tersebut dibangun Bupati Batu Bara bukan Zahir.

Selain itu, Zahir menyanggah klaim kegagalan pembangunan kampus di Desa Guntung, sebab lokasinya juga tidak mendukung akibat kondisi sering terendam air pasang.

Selanjutnya, soal video framing “tempat jin buang anak”, Zahir menegaskan pernyataannya merujuk pada lokasi SMK di hutan bakau yang jauh dari pemukiman, bukan wilayah Kecamatan Medang Deras secara keseluruhan.

“Bahwa yang saya sampaikan itu adalah lokasi SMK yang berada di dalam hutan bakau, yang jauh dari pemukiman. Tempat itu yang saya sampaikan adalah tempat jin buang anak. Mohon maaf, jangan diglobalkan mencari framing,” tegas Cabup Zahir.

Zahir juga mengkritik program “Satu Rumah Satu Sarjana” yang diusulkan kandidat Darwis-Oky sebagai tidak realistis karena akan membebani anggaran hingga Rp.1 triliun per tahun, yang dinilai akan membuat program lainnya tidak kebagian anggaran. (ps)

Berita Terkait

Lapas Narkotika Pematangsiantar Gandeng PLN Deteksi Dini Gangguan Listrik
Kanwil Kemenkum Sumut Ikuti Pembukaan Pelatihan Paralegal Serentak Tahun 2025
Rutan Balige Gencar Gelar Razia Rutin, Puluhan Benda Terlarang Dimusnahkan
Perkuat Sinergi, Polres Simalungun Kunjungi Lapas Narkotika Pematangsiantar
Kalapas Pujiono Selamet Turun Langsung ke Blok, Bangun Disiplin dan Motivasi Warga Binaan Lapas Narkotika Pematang Siantar
Optimalkan Tugas Dan Fungsi, Kalapas Binjai Berikan Penguatan & Evaluasi Kēpada Jajaran KPLP Dan Kamtib
Tingkatkan Sinergitas Antar Instansi, Kalapas Perempuan Medan Hadiri Pembukaan Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahun 2025 oleh BBPVP Kota Medan
Kebersamaan Idul Adha, Rutan Balige Gelar Makan Bersama Petugas dan Warga Binaan

Berita Terkait

Rabu, 30 April 2025 - 14:42

Silaturahmi dan Sinergi, Tim 8 Media Unit Kanwil Ditjenpas Sumut Berkunjung ke Rutan Labuhan Deli Bahas Publikasi Program

Rabu, 26 Maret 2025 - 13:17

Peduli Insan Pers, Administrator KEK SMK Bagi Paket Lebaran di Wappress

Kamis, 13 Maret 2025 - 06:17

DPD KAI Sumut Sesalkan Modifikasi Logo Kantor Hukum Bahagia Keadilan

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:43

Gencarkan Sosialisasi dan Publikasi P4GN, BNNK Batu Bara Tandatangani MoU Dengan IWO Batu Bara

Selasa, 7 Januari 2025 - 21:35

Pencanangan Zona Integritas, Kakanwil Kemenkum Kalteng Pimpin Langkah Menuju Birokrasi Bersih

Rabu, 20 November 2024 - 15:28

Warga Desa Benteng Talawi Minta Zahir Bangun Jalan Desa

Selasa, 29 Oktober 2024 - 15:46

Usai Debat, Cabup 03 Zahir Diduga Diserang Orangtua Cawabup 01 Oky

Senin, 21 Oktober 2024 - 14:46

Aslam Sahuti Keluhan Warga Salam 1, Sebut  Infrastruktur dan Lampu Jalan Prioritas Zahir – Aslam

Berita Terbaru